Passion story

Tips makeup selama work from home

1 Maret 2021
Oleh FWD Insurance

Selama pandemi, bekerja dari rumah atau work from home (WFH) telah menjadi bagian dari keseharian kita. Walau bekerja di rumah, kamu tetap bisa mengaplikasikan makeup sebagai bagian dari rutinitas sebelum bekerja. Efeknya? Kamu akan lebih siap dan semangat untuk menghadapi hari! Simak tips-tips makeup untuk WFH di artikel ini!


1. Manfaatkan concealer dan tinted moisturizer
Selama bekerja dari rumah, kamu tidak perlu makeup yang terlalu tebal. Alih-alih menggunakan foundation, cobalah tinted moisturizer yang ringan untuk meratakan warna kulit wajah. Untuk menutupi noda dan lingkaran bawah mata, kamu bisa menggunakan concealer dengan warna yang setingkat lebih terang.


2. Tekankan makeup mata
Tambahkan definisi di area mata dengan pensil alis atau brow gel dan juga maskara. Untuk mata yang terlihat segar, gunakan eyeshadow dengan warna natural dan shimmer finish. Tambahkan juga eyeliner sebagai aksen yang memperkuat riasanmu. Makeup yang berfokus pada area mata ini juga dapat kamu terapkan ketika mengenakan masker.


3. Gunakan produk berbentuk krim
Untuk makeup yang terlihat natural, kamu dapat menggunakan produk berbentuk krim yang cenderung lebih tipis dan ringan dibandingkan bentuk padat. Cream blush, cream bronzer, dan cream highlighter dapat dijadikan pilihan untuk menyegarkan area wajah. Sementara itu, cream eye shadow bisa digunakan untuk makeup mata yang simpel.


4. Jangan lupakan sunscreen
Meskipun kamu sedang berada di rumah, sinar matahari yang berbahaya untuk kulit masih bisa masuk melalui jendela atau pintu rumahmu. Gunakan sunscreen dengan minimal SPF30 setiap harinya untuk melindungi kulitmu dari UV A dan UV B sebelum mengaplikasikan makeup.

 
Dengan tips-tips makeup tadi, kamu bisa tampil maksimal walau bekerja dari rumah. Online meeting? Tak masalah, karena kamu sudah siap jalani hari!