Passion story

Suka Dengerin Musik di Pagi Hari? Ini Dia Manfaatnya!

8 Januari 2023
Oleh FWD Insurance

Mengawali hari dengan mendengarkan musik memang menyenangkan dan dapat membantu menambah semangat. Bahkan, mendengarkannya di saat pagi hari, ternyata memberikan banyak manfaat, loh. Apa saja manfaatnya? Yuk, cek!

Stres hilang

Melansir Kompasiona, mendengarkan musik pada saat pagi hari dapat mengurangi tingkat stres yang dialami. Ini karena alunan suara, lirik, dan nada dari musik tersebut dapat memperbaiki suasana hati yang buruk.

Menurut sebuah riset, orang yang suka mendengarkan musik, terutama di pagi hari, memiliki tingkat stres lebih rendah dibanding yang tidak mendengarkannya. Alasannya karena musik dapat membuat pikiran menjadi lebih rileks dan menurunkan kecemasan.

Hal ini juga dibenarkan dalam penelitian yang dipublikasikan pada World Journal of Psychiatry, di mana melakukan terapi musik dapat memperbaiki kualitas hidup, mengurangi kecemasan, hingga mencegah depresi.

 

Hati bahagia

Selain menghilangkan stres, mendengarkan musik di pagi hari juga dapat membuat hati menjadi lebih bahagia dan tenang, loh. Hal ini karena musik membantu melepaskan hormon dopamin di tubuh. Salah satu hormon yang seringkali dikaitkan dengan perasaan menyenangkan.

Namun, sekalipun musik membuat hati bahagia, tapi semua ini kembali lagi pada genre musik yang didengarkan. Apabila mendengarkan musik dengan genre yang penuh semangat, liriknya enak didengar, serta energik, maka kamu akan terbawa semangat dan menjadi bahagia. Jadi, semuanya tergantung pada genre yang didengarkan, ya.

 

Lebih mudah berkonsentrasi

Apakah kamu sulit berkonsentrasi? Dengarkan saja musik! Pasalnya, dengan mendengarkan musik, maka dapat memperbaiki fungsi otak sehingga membuatmu lebih mudah fokus dan berkonsentrasi.

Bukan hanya itu, ketika bekerja, kamu juga akan menjadi lebih cepat. Apalagi, mendengarkan musik yang genre-nya sangat energic, maka akan membuatmu semakin bersemangat dan mendorong kreativitas.

Menurut riset yang diterbitkan di jurnal Applied Cognitive Psychology, orang yang mendengarkan musik, khususnya ketika pagi hari, maka dapat menyelesaikan masalah dengan baik dan kreatif. Untuk itu, yuk, dengarkan musik setelah bangun tidur!

 

Perbaiki mood

Buat kamu yang mood-nya sudah berantakan di pagi hari, langsung saja dengarkan musik. Lantaran, dengan mendengarkan musik dapat memperbaiki mood kamu yang tidak karuan, terutama ketika sedang kesal dan marah.

Dalam penelitian yang diterbitkan di World Journal of Psychiatry mengatakan mendengarkan musik dapat memperbaiki mood dan membuat bahagia sampai dua minggu lamanya.

 

Yuk, dengarkan musik setelah bangun tidur atau sebelum memulai hari agar kamu bisa merasakan manfaatnya. Eits, jangan lupa proteksi diri dengan Asuransi Kecelakaan Bebas Aksi dari FWD Insurance, ya.

Dengan memiliki asuransi satu ini, maka kamu akan mendapatkan perlindungan untuk berbagai aktivitas, termasuk nonton konser, traveling, dan olahraga ekstrem. Apabila meninggal dunia akibat kecelakaan mendapatkan pertanggungan sampai 100%.

Untuk uang pertanggungannya mencapai 1 miliar rupiah dengan masa aktif asuransi adalah satu tahun tapi bisa diperpanjang sampai usia 70 tahun.